Jatim Park 1 Batu (Harga Tiket, Jam Buka, Ada Apa Aja?)

Jatim Park 1 Batu, Jawa timur memang kaya akan budaya luhur dari nenek moyang, karena untuk bahasa jawa daerah jawa timur memiliki sedikit perbedaan dari segi kalimat sampai cara penyampaian yang dimana setiap masing-masing wilayah ada yang menggunakan penyampaian lebih kasar da ada yang lebih kalem.

Tetapi disini saya tidak akan membahas atau memberikan materi tentang bahasa jawa melainkan suatu objek wisata buatan manusia yang sudah terkenal bahkan untuk seluruh Indonesia. Dimana lagi kalau bukan Jatim Park? Yups disinilah Anda bisa menikmati wisaa buatan manusia dengan desain cantik dan menarik

Jatim park sendiri telah menjadi suatu wisata rekreasi dan taman belajar yang telah berdiri di Kota Batu dengan jarak antara malang sekitar 20 km barat Kota Malang, dan kini menjadi salah satu icon wisata Jawa Timur. 36 wahana sudah ada didalam obyek wisata ini yang terdari dari berbagai macam jenis.

Salah satu paling terkenal ialah kolam renang raksasa (dengan latar belakang patung Ken Dedes, Ken Arok, dan Mpu Gandring), spinning coaster, dan drop zone. Bukan hanya itu saja, Wahana pendidikan yang menjadi pusat perhatian di antaranya adalah Volcano dan Galeri Nusantara yang juga terdapat tanaman agro, diorama binatang langka, dan miniatur candi-candi.jatim park 1 beralamat di jl.kartika no.2,yg berdekatan dengan Klub Bunga

Jika Anda tahu, jatim park atau lebih tepatnya jatim park 1 (“karena ada 2”) telah dinobatkan sebagai juara 1 sebagai wisata buatan berskala besar tingkat nasional yang dianugerahkan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Mari Elka Pangestu, Jumat (27/9/2013

Jatim Park 1 telah menjadi salah satu wahana rekreasi keluarga dengan letak secara arkeologis berada di lereng bagian timur dari gunung panderman kota batu dengan ketinggian sekitar 850 MDPL.

Jadi setelah tahu informasi tentang ini Anda sudah bisa membayangkan bagaimana berekreasi bersama keluarga dan disuguhi panorama indah nan mengasyikkan. Selain sarana untuk rekreasi, karena Jatim Park 1 memiliki konsep edukasi dengan kelengkapan wahana galeri belajar Science Stadium.

Kapasitas 300 orang dapat ditampung di bangunan ini dengan peralatan peraga ilmu terapan baik yang indoor maupun outdoor. Keberadaan alat-alat peraga ini didukung oleh PLN, Telkom, Rimba Raya, dan sejumlah Universitas di Jawa Timur.

ALAMAT JATIM PARK 1

Jatim park letaknya pasti suda di tebak jika ada di jawa timur, tapi di kota manakah mungkin beberapa orang belum tahu. Jatim park 1 ini beralamat di Jalan Kartika 2 Kota Wisata Batu, Kota Batu, Jawa Timur.

Akses jalan ke tempat wisata ini sangatlah mudah karena sudah beraspal layaknya jalanan umum kota biasanya. Sehingga Anda bisa menggunakan akses jalan jika menggunakan kendaraan pribadi karena akses jalan ini sudah biasa digunakan oleh kendaraan umum.

Disini Anda bisa memilih 2 jalur alternatif yaitu melewati jalan Ahmad Yani lalu berbelok di Karang Lo atau lurus melalui jalan Tlogomas dan yang kedua Anda bisa sampai di kota batu sekitar 30 menit dari pusat kota malang. Untuk informasi dan ingin bertanya, Anda bisa menghubungi  Nomor telp. (0341) 597777 & SMS Center di 0857-5529-7777.

RUTE MENUJU JATIM PARK 1

Kendaraan Pribadi:

Jika rute yang Anda ambil dari pusat kota malang langsung menuju batu menggunakan kendaraan pribadi, maka anda bisa mengikuti papan petunjuk rambu-rambu lalu lintas > setelah itu Anda melewati kampus universitas muhammadiyah malang (UMM) dan gapura selamat datang di kota batu > ikuti terus jalan tersebut sampai bertemu dengan pertigaan Di sini Anda tidak bisa lurus dan harus belok ke kiri karena one way atau satu arah > Ambil lajur kanan karena jalan akan dibagi menjadi dua (dipisah dengan pembatas jalan). Lajur kiri ke arah Jatim Park 2 dan Batu Night Spectacular, sedangkan lajur kanan ke arah Jatim Park 1, Museum Angkut, Kusuma Agrowisata, Taman Selecta dan lainnya.

Kendaraan umum:

Untuk menggunakan kendaraan umum saya akan memberikan patokan dari stasiun malang. Jika Anda menggunakan kereta api maka akan lebih mudah mencari angkutan umum selanjutnya.

Baik setelah Anda turun dari kereta api atau sedang di daerah stasiun malang > maka selanjutnya naiklah angkutan umum berkode AL atau ADL untuk menuju ke terminal Landung. Setelah sampai dilanjutkan ke terminal Batu dengan naik angkutan berkode BL atau BTL lalu setelah itu Anda bisa langsung turun di pintu gerbang Jatim Park 1.

Waktu tempuh dari Malang ke Batu sekitar 1 jam jika lancar tanpa banyak ngetem sedangkan tarif angkutan di Malang sebesar Rp 3.000,- baik jarak jauh maupun dekat.

Jika anda rombongan banyak orang, lebih baik sewa angkot yang ada di depan stasiun malang. Mereka biasanya menawarkan jasa tersebut. Jadi anda tidak perlu berpindah-pindah. Jika menggunakan kendaraan pribadi tentunya lebih mudah. Anda tinggal melewati kampus UMM nanti ikutin rambu-rambu menuju ke kota wisata batu.

JAM BUKA DAN HARGA TIKET MASUK JATIM PARK 1

Jam Buka
Jam buka setiap hari di Jatim Park 1 dimulai pada pukul 08.30 sampai dengan pukul 16.30 wib.

  1. Harga Tiket Masuk

Untuk harga tiket masuk bisa disesuaikan dengan jenis tiket yang tersedia

Jatim Park 1 + Museum Tubuh Weekday: Rp. 115.000

Jatim Park 1 + Museum Tubuh Weekend: Rp. 125.000

Jatim Park 1 + Museum Tubuh High Season: Rp. 135.000

Jatim Park 1 + Museum Angkut Weekday: Rp. 150.000

Jatim Park 1 + Museum Angkut Weekend: Rp. 170.000

Jatim Park 1 + Museum Angkut High Season: Rp. 180.000

Jatim Park 1 + Museum Tubuh + Museum Angkut Weekday: Rp. 180.000

Jatim Park 1 + Museum Tubuh + Museum Angkut Weekend: Rp. 200.000

Jatim Park 1 + Museum Tubuh + Museum Angkut High Season: Rp. 210.000

WAHANA BERMAIN DI JATIM PARK 1

Ada banyak wisata kurang lebi dari 50 wahana yang ada didalam Jatim Park 1. Saat setelah Anda membayar tiket masuk, maka Anda akan masuk ke zona nusantara setelah itu zona edukasi dan yang terakhir adalah wahana permainan.

Suasana kota batu memberikan kesan lebih menyenangkan dengan setiap zona yang memiki macam-macam wisata seperti learning gallery, agro park, prehistorical scene, baby zoo, bioskop 3D, 3d ghost haunter, flying fox, history park, remote car, pendulum, fliying tornado dan masih banyak lainnya.

Ada pula kolam renang yang cukup besar dengan latar painting Ken Dedes. Jadi disini Anda bisa bermain dan belajar dengan cara yang menyenangkan ditambah dengan suasana sejuk.

Fasilitas Di Jatim Park 1

Fasilitas disini bisa dibilang cukup lengkap, karena selaun banyak hotel, disini juga terdapat food court yang pastinya Anda butuhkan. Untuk harga penginapannya pun sangat murah hanya 200 ribu sampai jutaan permalam sesuai dengan kebutuhan dan keinginan Anda.

Diluar Jatim Park juga terdapat beberapa restoran dan café seperti restaurant ken dedes dan café pool side. Selain itu juga terdapat fasilitas toilet umum yang sangat bersih, tempat parkir yang luas dan toko souvenir oleh-oleh yang sangat banyak sekali.

Tips terakhir dari saya Adalah jika ingin menikmati banyak wahana disini sebaiknnya Anda data pada pagi hari. Meskipun tidak mungkin bisa menikmati semuanya, setidaknya saat jam pukul 5 sore Anda sudah berada di dalam kendaraan umum karena jika menggunakan kendaraan umum jam 5 sore sudah sangat sulit mencari angkutan umum. Sekian dari saya, selamat berwisata.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *